Theme images by Igniel

Facebook

Report Abuse

Archive

Random Posts

Recent Posts

Baca Selengkapnya

loading...
Featured
Most Popular

 Recent

Loading...

Text Widget

Featured

Labels

Labels

Tags

Follow

Sponsor

ads

Mobile Logo Settings

Mobile Logo Settings
image

Popular Posts

Gunakan Tanaman Untuk Mengusir Nyamuk Ini! Dijamin Ampuh

ilustrasi gambar ; pixabay

Tasikmalaya, sukapurapost - Semua orang pasti mengenal yang namanya nyamuk. Nyamuk adalah salah satu serangga yang menjadi musuh manusia.

Tidak hanya gigitannya yang membuat kulit kita menjadi gatal, sakit dan bentol, nyamuk juga bisa menimbulkan beragam penyakit. Seperti DBD (demam berdarah dengue) dan malaria.

Seringkali kita menggunakan obat berbahan kimia untuk mengusir nyamuk baik yang berupa cairan maupun dibakar padahal hal itu sangat berdampak buruk bagi kesehatan kita.

Jangan khawatir sobat jitu masih ada kok alternatif lain untuk mengusir nyamuk secara ampuh di rumah kalian.

Berikut ini tanaman-tanaman yang ampuh mengusir nyamuk di rumah kalian.

Serai Wangi
gambar jitunews.com
Tanaman ini juga bisa digunakan sebagai pengusir nyamuk. Selain untuk makanan juga baik mengusir nyamuk. Efeknya dalam mengusir nyamuk patut diacungi jempol sehingga tidak heran, ekstrak tanaman ini sering dijadikan sebagai bahan lotion antinyamuk.

Serai jadi tanaman yang mudah ditemui dan dipelihara sendiri di rumah. Karena serai bisa tumbuh subur di berbagai iklim dan jenis tanah. Meskipun serai tidak cocok bila ditanam di dalam pot, Anda bisa mengakalinya dengan menanamnya di bawah jendela sekitar rumah. Ini dilakukan agar nyamuk tidak masuk ke dalam rumah.

Lemon Balm

Tanaman ini mampu menghasilkan aroma lemon yang sangat segar ketika dihirup. Segar bagi manusia tapi sangat dibenci oleh nyamuk.

Untuk membuat pekarangan Anda bebas nyamuk sekaligus beraroma segar, lemon balm ini pas menjadi pilihan. Selain itu, daun tanaman ini juga cocok digunakan sebagai penyedap rasa.

Nektar bunganya adalah favorit kupu-kupu sehingga ketika bunganya yang berwarna putih tumbuh, kupu-kupu akan berdatangan. Kebun yang harum dan dikerumuni oleh kupu-kupu cantik, pemandangan yang indah, bukan?

Bunga Rosemary

Tanaman ini memiliki ketahanan yang tinggi terhadap sinar matahari sehingga selain cocok ditanam di dalam pot sebagai hiasan interior rumah, ditanam di luar sebagai tanaman hias di taman pun juga tak masalah.

Rosemary juga mampu menghasilkan aroma yang kuat dan menjauhkan nyamuk dari rumah kalian. Kalian juga bisa membakar rosemary untuk menciptakan pengusir nyamuk alami yang aromanya wangi.

Selain itu Rosemary juga menjadi tanaman yang biasa digunakan untuk membumbui masakan.

Lavender

Bunga lavender berwarna ungu dan memiliki aroma yang sangat harum. Pasalnya lavender mengandung zat linalool dan lynalyl asetat, yaitu dua zat yang sangat tidak disukai oleh nyamuk.

Lavender ini juga digunakan sebagai bahan baku dalam pembuatan lotion antinyamuk. Tanaman ini juga mudah ditanam karena cocok dengan iklim Indonesia.

Selain efeknyanya, bunga ini memiliki aroma harum dan warna yang menarik sehingga cocok dijadikan sebagai penghias perkarangan rumah Anda. Apabila Anda mencari tanaman pengusir nyamuk yang tidak diragukan lagi kemampuannya, lavender inilah pilihannya.


Pink Rose Geranium

Tanaman ini dapat menumbuhkan bunga berwarna merah muda yang indah.

Pink Rose Geranium adalah pilihan terbaik untuk menciptakan ruangan yang harum dan bebas nyamuk.

Ukuran tanaman yang terbilang mini dan bunganya yang menawan, tentu cocok untuk menghiasi ruangan-ruangan Anda.

Nyamuk dapat terusir karena aroma bunga yang menyebar melalui perantara udara. Selain itu, aroma bunga ini memiliki efek kesehatan yang mumpuni, seperti mengurangi stres.

Bagi Anda yang tinggal di apartemen atau kos, bunga ini bisa menjadi pilihan tepat dalam mengusir nyamuk. (sumber : www.jitunews.com)

Related Posts

Post a Comment